Cara Mentransaksikan Paket Roaming Telkomsel Pada Halaman Depan

Video Tutorial Cara Mentransaksikan Paket Roaming Telkomsel Pada Halaman Depan


Panduan Tertulis Cara Mentransaksikan Paket Roaming Telkomsel Pada Halaman Depan

Paket Roaming Telkomsel merupakan salah satu layanan transaksi khusus pada sistem Erahajj yang disediakan oleh Telkomsel. Saat ini Paket Roaming Telkomsel sudah bisa ditransaksikan oleh Operator maupun jamaah pada halaman depan

Untuk menampilkan halaman transaksi paket roaming tekomsel pada halaman depan website, Anda dapat menambahkan link berikut pada pengaturan dan tampilan halaman depan pada bagian Menu Responsive: :

https://nama-domain/transaksi/paket-layanan-roaming-telkomsel

Adapun panduan untuk menambahkan Menu Renponsive pada halaman depan, Anda dapat mempelajari pada panduan berikut : 

https://wiki.erahajj.co.id/detail-materi/administrasi/design-tampilan-halaman-depan-v2/1111/cara-mengatur-menu-responsive-v2

Berikut panduan untuk dapat mentransaksikan paket roaming telkomsel dari halaman depan :

1. Pada Halaman Depan Website > Pilih Menu Layanan > Pilih "Paket Roaming Telkomsel"

Screenshot_5.png

 

2. Pilih Paket Roaming Telkomsel 

Pada halaman ini akan muncul daftar paket roaming yang tersedia, silahkan pilih paket roaming yang akan Anda pesan

Screenshot_6.png

3. Isikan Form "Transaksi Baru" Paket Roaming Telkomsel > klik "Lanjutkan Proses Pemesanan" > pilih "Ok"

Screenshot_7.png

a. "Waktu Aktivasi". Pilih waktu aktivasi paket roaming, Anda dapat memilih "Aktivasi Langsung Setelah Pembayaran" atau "Terjadwal Sesuai Kebutuhan"

b. "Nomor Handphone". Isikan nomor handphone yang akan Anda digunakan 

c. "Tambah Nomor Handphone". Digunakan untuk menambahkan nomor handphone bila lebih dari 1 nomor dan bila ingin menghapus kolom nomor, Anda dapat klik "tanda silang" pada bagian opsi

Bila data transaksi paket roaming yang Anda masukkan sudah benar, klik "Lanjutkan Proses Pemesanan". Selanjutnya akan muncul konfirmasi bahwa data yang Anda masukkan benar, klik "Ok" untuk melanjutkan.

4. Isikan data-data yang diperlukan pada form transaksi > jika sudah, klik "Selesaikan Pesanan"

Screenshot_10.png

a. Jenis Pemesan : Pilih Jenis Pemesan sesuai dengan kebutuhan Anda 

b. Nama Lengkap Pemesan : Isikan nama lengkap pemesan 

c. No.Telepon/HP Pemesan : Isikan nomor telepon atau nomor handphone yang ingin dituju 

d. Jenis Kelamin Pemesan : Pilih jenis kelamin Anda

e. Email Pemesan : Isikan email Anda 

f. Catatan Pesanan : Isikan catatan apabila ada catatan tambahan terkait dengan data pemesan, Anda bisa menambahkan pada catatan pesanan

jika sudah selesai melengkapi form transaksi, kemudian Anda bisa pilih "selesaikan pesanan"

5. Memproses Pembayaran Paket Roaming Telkomsel 

Screenshot_11.png

 

Anda dapat melakukan pembayaran menggunakan Transfer Bank, Kartu Debit/Kredit. E-wallet/QRIS.

 

 

Materi Manajemen Transaksi Lainnya
Twit Terbaru
Facebook Erahajj
messenger icon
messenger icon Chat Dengan Kami