Video Tutorial Mengelola Data Manifest Mandiri
Panduan Tertulis Mengelola Data Manifest Mandiri
Mengelola data manifest mandiri yaitu bila Anda menginginkan jama'ah sendiri yang melakukan pengisian data dirinya/data manifestnya, maka Anda cukup membagikan link pengisian data jama'ah tersebut. Setelah jama'ah mengisi datanya melalui link tersebut, maka secara otomatis data jama'ah tersebut tersimpan rapi di dalam sistem Anda. Adapun cara untuk mendapatkan dan membagikan link pengisian manifest tersebut adalah pada halaman administrasi dengan langkah sebagai berikut :
Pilih Menu Transaksi > Klik Paket Umrah > Klik Data Transaksi > Pilih salah satu transaksi kelompok
*link pengisian data manifest hanya dapat dilakukan oleh jama'ah yang melakukan transaksi kelompok
Langkah pemilihan data transaksi kelompok
Setelah memilih salah satu transaksi kelompok, klik tab "Daftar Jamaah" sebagai berikut :
Tampilan Tab "Daftar Jamaah" pada transaksi kelompok
Setelah itu, pilih jama'ah mana yang akan ingin Anda berikan link pengisian data manifest mandirinya dengan cara klik ikon " detail manifest " pada kolom opsi sebelah paling kanan. Maka akan muncul tampilan sebagai berikut :
Contoh detail manifest jama'ah pada transaksi kelompok
Klik "Link Pengisian Manifest Mandiri", maka Anda akan mendapatkan link untuk pengisian data manifest mandiri jama'ah tersebut sebagai berikut :
Link pengisian manifest yang telah disediakan oleh sistem
- Tombol "Reset Link Pengisian Data Manifest" berfungsi untuk menghasilkan ulang link untuk pengisian data manifest jama'ah
Salin link diatas, lalu kirim link tersebut kepada jama'ah terkait.
Lalu saat jama'ah tersebut mengakses link yang Anda bagikan, maka dapat mengisi data manifestnya sendiri/mandiri sebagai berikut :
Format pengisian manifest mandiri oleh jamaah melalui link
Bila jama'ah telah selesai mengisi data dirinya, maka klik "Simpan Data Manifest".