Video Tutorial Cara Menambahkan Biaya Tambahan Berdasarkan Jenisnya
Panduan Tertulis Cara Menambahkan Biaya Tambahan Berdasarkan Jenisnya
Biaya tambahan adalah pengeluaran yang tidak termasuk dalam biaya dasar atau paket utama suatu layanan atau produk. Biasanya, biaya ini muncul karena berbagai alasan, seperti:
- Biaya Tambahan Hotel Transit: Biaya untuk menginap di hotel selama jeda waktu antara penerbangan atau perjalanan.
- Biaya Tambahan Transportasi Lain: Biaya untuk layanan transportasi tambahan, seperti taksi atau shuttle bus, yang tidak termasuk dalam paket perjalanan.
- Biaya Tambahan Kereta Cepat: Biaya tiket untuk kereta cepat yang digunakan selama perjalanan.
- Biaya Tambahan Tiket Pesawat Tambahan: Biaya untuk tiket penerbangan yang tidak termasuk dalam paket haji atau umrah utama
Dengan fitur ini, Anda dapat lebih efektif mengelola semua biaya tambahan yang terkait dengan perjalanan haji atau umrah, Anda dengan mudah dapat memastikan bahwa setiap pengeluaran tercatat dengan baik dan terkelola dengan efisien. Lalu, bagaimana cara menambahkan biaya tambahan berdasarkan jenisnya pada sistem.?
Berikut adalah panduan untuk menambahkan biaya tambahan berdasarkan jenisnya, seperti hotel transit, transportasi lain, kereta cepat, tiket pesawat tambahan:
Pada pengaturan ini Anda dapat melakukan, pada Manajemen Administrasi:
A. Akses Biaya Tambahan Pada Data Transaksi.
1. Pilih “Manajemen Transaki” > Pilih “Modul Paket”
2. Pada "Paket Umrah" > Pilih “Data Transaksi"
3. Pada “Data Transaksi” > Klik "Detail Transaksi"
4. Pada Tab Detail Transaksi > Klik "Ubah Transaksi"
5. Pada Kolom "Biaya Tambahan" > Klik "Tambah Biaya"
6. Tampilan Form Biaya Tambahan Dengan Pilihan Jenisnya
B. Menambahkan Biaya Tambahan Berdasarkan Jenisnya.
1. Jenis Biaya Tambahan Hotel Transit:
Isikan data informasi pada form "tambah data" biaya tambahan hotel transit.
- Hotel Transit: Anda dapat memilih hotel transit yang sesuai.
- Jenis Kamar: Pilih jenis kemar sesuai yang dibutuhkan.
- Tanggal Check-in: Merujuk pada tanggal check-in hotel transit yang sudah dipilih sebelumnya.
- Jumlah Malam: Menunjukan jumlah malam menetap di hotel transit yang sudah dipilih sebelumnya.
- PIC: Berisi informasi PIC yang bertugas menambahkan biaya tambahan tersebut.
- Catatan Khusus: Apabila Anda ingin menambahkan catatan khusus pada biaya tambahan hotel transit.
- Waktu Pencatatan: Waktu pencatatan biaya tambahan yang dilakukan.
- Kurs Harga: Tentukan kurs harga yang Anda inginkan.
- Jumlah Tambahan: Isikan jumlah nominal biaya tambahan hotel transit.
- Pembebanan Biaya: Pilih distribusi beban biaya tambahan “Dibagi merata ke seluruh jamaah” atau “Dibagi ke jamaah tertentu” saja.
- Keterangan: Apabila ada tambahan catatan dari biaya tambahan, maka bisa Anda tambahkan pada kolom “catatan.”
Bila sudah selesai melengkapi form tambah biaya tambahan hotel transit, silakan klik "simpan biaya tambahan" untuk menyimpan catatan biaya tambahan.
2. Jenis Biaya Tambahan Kereta Cepat:
- Stasiun Awal: Isikan informasi tentang stasiun awal perjalanan.
- Stasiun Tujuan: Isikan informasi tentang stasiun tujuan perjalanan.
- Kelas: Isikan informasi tentang kategori seat layanan kereta cepat.
- Waktu Keberangkatan: Isikan waktu keberangkatan kereta cepat.
- PIC: Berisi informasi PIC yang bertugas menambahkan biaya tambahan tersebut.
- Catatan Khusus: Apabila Anda ingin menambahkan catatan khusus pada biaya tambahan kereta cepat.
- Waktu Pencatatan: Waktu pencatatan biaya tambahan yang dilakukan.
- Kurs Harga: Tentukan kurs harga yang Anda inginkan.
- Jumlah Tambahan: Isikan jumlah nominal biaya tambahan kereta cepat.
- Pembebanan Biaya: Pilih distribusi beban biaya tambahan “Dibagi merata ke seluruh jamaah” atau “Dibagi ke jamaah tertentu” saja.
- Keterangan: Apabila ada tambahan catatan dari biaya tambahan, maka bisa Anda tambahkan pada kolom “catatan.”
Bila sudah selesai melengkapi form tambah biaya tambahan kereta cepat, silakan klik "simpan biaya tambahan" untuk menyimpan catatan biaya tambahan.
3. Jenis Biaya Tambahan Tiket Pesawat Tambahan:
- Maskapai: Berisi informasi tentang maskapai yang digunakan.
- Bandara Asal: Berisi informasi tentang bandara asal perjalanan.
- Bandara Tujuan: Berisi informasi tentang bandara tujuan perjalanan.
- Kelas: Isikan informasi tentang kategori seat layanan pesawat.
- Waktu Keberangkatan: Isikan waktu keberangkatan kereta cepat.
- PIC: Berisi informasi PIC yang bertugas menambahkan biaya tambahan tersebut.
- Catatan Khusus: Apabila Anda ingin menambahkan catatan khusus pada biaya tambahan tiket pesawat.
- Waktu Pencatatan: Waktu pencatatan biaya tambahan yang dilakukan.
- Kurs Harga: Tentukan kurs harga yang Anda inginkan.
- Jumlah Tambahan: Isikan jumlah nominal biaya tambahan tiket pesawat.
- Pembebanan Biaya: Pilih distribusi beban biaya tambahan “Dibagi merata ke seluruh jamaah” atau “Dibagi ke jamaah tertentu” saja.
- Keterangan: Apabila ada tambahan catatan dari biaya tambahan, maka bisa Anda tambahkan pada kolom “catatan.”
Bila sudah selesai melengkapi form tambah biaya tambahan tiket pesawat, silakan klik "simpan biaya tambahan" untuk menyimpan catatan biaya tambahan.
4. Jenis Biaya Tambahan Transportasi Lain:
- Jenis Kendaraan: Pilih jenis kendaraan (tambahkan jenis kendaraan pada icon pengaturan terlebih dahulu.)
- Lokasi Awal: Isikan informasi tentang lokasi asal perjalanan.
- Lokasi Tujuan: Isikan informasi tentang lokasi tujuan perjalanan.
- Waktu Keberangkatan: Isikan waktu keberangkatan transportasi lain.
- PIC: Berisi informasi PIC yang bertugas menambahkan biaya tambahan tersebut.
- Catatan Khusus: Apabila Anda ingin menambahkan catatan khusus pada biaya tambahan transportasi lain.
- Waktu Pencatatan: Waktu pencatatan biaya tambahan yang dilakukan.
- Kurs Harga: Tentukan kurs harga yang Anda inginkan.
- Jumlah Tambahan: Isikan jumlah nominal biaya tambahan transportasi lain.
- Pembebanan Biaya: Pilih distribusi beban biaya tambahan “Dibagi merata ke seluruh jamaah” atau “Dibagi ke jamaah tertentu” saja.
- Keterangan: Apabila ada tambahan catatan dari biaya tambahan, maka bisa Anda tambahkan pada kolom “catatan.”
Bila sudah selesai melengkapi form tambah biaya tambahan transportasi lain, silakan klik "simpan biaya tambahan" untuk menyimpan catatan biaya tambahan.
C. Tampilan Pencatatan Biaya Tambahan Apabila Sudah Ditambahkan.
Berikut Adalah Tampilan Pencatatan Biaya Tambahan Pada Data Transaksi:
- Pilih Icon Pensil: Untuk ubah pencatatan biaya tambahan.
- Pilih Icon Silang: Untuk hapus pencatatan biaya tambahan.
Berikut Adalah Tampilan Pencatatan Biaya Tambahan Pada Data Pemberangkatan:
Apabila Anda mengalami kendala dalam melakukan pencatatan biaya tambahan berdasarkan jenisnya, Anda dapat hubungi tim Erahajj untuk dapatkan bantuan lainnya.