Cara Mengatur Program Tabungan

Video Tutorial Cara Mengatur Program Tabungan


Panduan Tertulis Cara Mengatur Program Tabungan

Apakah Anda ingin menginputkan setoran program tabungan per user yang terdaftar di sistem? di sistem Erahajj Anda dapat menginputkan setoran program tabunga per user pada Manajemen Anggota.

Apakah Anda mengetahui apa perbedaan antara Saldo Deposit dan Program Tabungan. Adapun kami sertakan penjelasan mengenai perbedaan Saldo Deposit dan Program Tabungan, sebagai berikut:

a. Saldo Deposit: adalah program deposit yang dimana jamaah menabung terlebih dahulu sebelum memilih paket. Lalu saldo tersebut masuk ke rekening travel, sehingga akan ada pencatatan keuangan pada laporan keuangan.

b. Program Tabungan: adalah program tabungan yang dimana jamaah menabung terlebih dahulu sebelum memilih paket, Lalu saldo tabungan tersebut masuk ke rekening atas nama jamaah tersebut, sehingga tidak ada pencatatan keuangan pada laporan keuangan. Jadi saldo program tabungan tersebut hanya sebagai pencatatan saja untuk user tersebut.

Manajemen Anggota, fitur ini digunakan untuk mengelola data keanggotaan atau user yang terdaftar pada sistem Anda, mulai dari : penambahan data, pengubahan data, penghapusan data, pencarian data dengan berbagai filter atau kriteria pencarian, hingga informasi detail terkait saldo deposit, komisi, transaksi, dan pencapaian dari user tersebut

Untuk menginput setoran program tabungan user Anda dapat mengikuti panduan sebagai berikut:

1. Pada Manajemen Administrasi > Klik Manajemen Anggota > pilih grup dari user yang ingin ditambahkan program tabungan tersebut

admin.xit.erahajj.co.id_user_keagenan_index_perwakilan (2).png

2. Klik "Opsi" pada nama user yang ingin ditambahkan saldo program tabungan

admin.xit.erahajj.co.id_user_jamaah_index_jamaah (1).png

3. Klik tab "Program Tabungan"

admin.xit.erahajj.co.id_user_jamaah_detail_jamaah_3462_p=detail-user (1).png

4. Klik "Setoran" untuk penginputan setoran program tabungan user

admin.xit.erahajj.co.id_user_jamaah_detail_jamaah_3462_p=program-tabungan.png

Catatan :

Jika tidak tampil tab setoran program tabungan, Anda dapat menambahkan akun bank user terlebih dahulu. Adapun panduan menginputkan akun bank user, sebagai berikut: Akun Bank User

5. Lengkapi form setoran program tabungan tersebut

admin.xit.erahajj.co.id_user_jamaah_detail_jamaah_3462_p=program-tabungan (1).png

Anda dapat mengisi form setoran program tabungan sesuai dengan ketentuan berikut:

a. Waktu Pembayaran : Tentukan waktu pembayaran setoran program tabungan tersebut sesuai dengan pembayaran yang dilakukan oleh user tersebut

b. Jumlah Setoran : Tentukan nominal setoran program tabungan yang dilakukan oleh user tersebut

c. Catatan : Tambahkan catatan penting pada setoran program tabungan tersebut (jika ada)

6. Jika sudah dilengkapi > lalu "Checklist" > Klik "Simpan Pembayaran"

admin.xit.erahajj.co.id_user_jamaah_detail_jamaah_3462_p=program-tabungan (2).png

7. Jika Anda ingin melakukan "Hapus Setoran" untuk program tabungan yang sudah di setorkan, klik "Detail Transaksi" pada kolom "Opsi"

admin.xit.erahajj.co.id_user_jamaah_detail_jamaah_3462_p=program-tabungan (3).png

8. Klik "Hapus Setoran" > Klik "OK"

admin.xit.erahajj.co.id_user_jamaah_detail_jamaah_3462_p=program-tabungan (4).png

Jika Anda sudah melakukan penambahan program tabungan user tersebut, Anda dapat mengatur data komisi user. Adapun panduan mengatur data komisi user, sebagai berikut: Komisi User

Twit Terbaru
Facebook Erahajj
messenger icon
messenger icon Chat Dengan Kami