Menambah Data User Operator

Video Tutorial Menambah Data User Operator


Panduan Tertulis Menambah Data User Operator

Setelah Anda menambahkan peran operator pada sistem,  Anda dapat menambah user/staff yang masuk ke dalam peran operator pada travel Anda.

Peran operator contohnya seperti Administrator, Keuangan/Finance, Marketing, Customer Service, dll. Peran operator adalah staff/karyawan yang merupakan orang internal perusahaan Anda (baik statusnya pegawai kontrak maupun tetap), melewati proses rekrutmen dan digaji oleh perusahaan.

Silahkan masuk pada halaman administrasi.

Lalu Klik Menu Keanggotaan > Klik Operator > Pilih Peran Yang Akan Ditambahkan User Baru ( Misal : Anda ingin menambah user bagian keuangan, maka pilih Finance ) > Lalu Klik Registrasi Finance Baru

Screenshot from 2022-07-14 15-40-15.png

Screenshot from 2022-07-14 15-40-25.png

Screenshot from 2022-07-14 15-45-35.png

Pengaturan penambahan user baru untuk peran operator

 

 

Maka akan tampil form biodata untuk user baru :

form user finance.png

Isikan data-data user terkait sebagai berikut :

  1. Nama Lengkap : Isikan nama lengkap User baru
  2. Peran : Pilih peran dari user baru tersebut
  3. Penempatan Kantor : Pilih Kantor dimana user bekerja
  4. Jenis Kelamin : Masukkan jenis kelamin user
  5. Status Pernikahan : Masukkan status pernikahan user
  6. Tempat Lahir : Masukkan tempat lahir user
  7. Tanggal Lahir : Masukkan tanggal lahir user
  8. Nomor KTP : Masukkan nomor KTP user
  9. Nomor Telepon 1 : Isi nomor telepon ke-1 jika diperlukan
  10. Nomor Telepon 2 : Isi nomor telepon ke-2 jika diperlukan
  11. Nomor Telepon 3 : Isi nomor telepon ke-3 jika diperlukan
  12. Alamat Lengkap : Isikan alamat lengkap user
  13. Nomor Paspor : Masukkan nomor paspor user
  14. Tempat Terbit Paspor : Masukkan tempat terbit paspor
  15. Tanggal Terbit Paspor : Masukkan tanggal terbit paspor
  16. Tanggal Kadaluarsa Paspor : Masukkan tanggal kadaluarsa paspor
  17. Foto : Upload Foto user jika diperlukan
  18. Email : Isikan email user
  19. Password : Tentukan password yang akan digunakan oleh user agar bisa log in ke sistem
  20. Konfirmasi Password : Isikan kembali password yang sudah ditentukan untuk user ini
  21. Status Transaksi : Pilih ‘Aktif’ jika user dapat melakukan transaksi pada sistem. Pilih ‘Non-Aktif’ jika user tidak dapat melakukan transaksi pada sistem. (Contoh : Bila ada user operator yang tugasnya hanya mengurusi operasional, dan tidak mengurusi bagian transaksi,
    maka status transaksinya dapat Anda nonaktifkan, namun loginnya aktif)
  22. Status Login : Pilih ‘Aktif’ jika user diperbolehkan login ke sistem. Pilih ‘Non-Aktif’ jika user tidak diperbolehkan untuk log in di sistem. (Bila user operator telah resign dari perusahaan Anda, Anda dapat nonaktifkan status log-innya)

 

Jika data user baru sudah selesai diisi dengan benar, klik "Simpan"

Twit Terbaru
Facebook Erahajj
messenger icon
messenger icon Chat Dengan Kami